Stop N Go vs Laba-Laba. Mending Mana?

Beberapa waktu lalu Bang Emmet dapat voucher Tokopedia Rp200.000 dari Pintu. Biasa, hadiah mingguan buat pengguna terbatas. Berhubung lagi butuh sandal, hunting lah kita di toko hijau itu. Pilih punya pilih, akhirnya memutuskan untuk beli sandal Malkazio Versace. Modelnya kelihatan oke dan agak tebal, nggak teplek (gambar kiri).

Masukin keranjang, voucher, ongkir dan seterusnya, total jenderal itu sandal gratis 😁

Gak berapa lama pakai, pas Bang Emmet ajak dia melancong ke Makassar, ternyata ngadat. Jahitannya copot. Alhasil malam itu jalan agak pincang, biar gak makin lepas. Dan sampai Jakarta, itu sepatu cuma ngejogrog di lemari aja. Dibuang sayang soalnya.

Weekend yang lalu, akhirnya bawa lah itu sandal ke Stop N Go di mall dekat rumah. Tunggu sekitar 1 jam, bayar Rp150.000, jadi deh. Langsung dipake buat jalan kaki pulang. So far so good. Dia dijahit di sekeliling sandal. Benangnya pun tebal, jadi (semoga) kuat.

Nah, harboolnas 10:10 yang lalu, Bang Emmet nemenin temen nge-live di Shopee sampai jam 00:00. Menjelang detik-detik terakhir, kok rasanya gatel banget. Ada sepatu harganya jadi 85 ribu. Aslinya sih 100rb, alias cuma diskon dikit. Tapi ya okelah, toh sepatu Rp185.750 yang udah mulai disintegrated itu udah musti diganti. Nggak kuat lagi kayaknya kalau diajak melancong batch berikutnya.

Alhasil, kepencet lah itu sepatu merek Working Sneakers for You, Sepatu Kasual Pria T-05. Berapa hari kemudian mendarat di rumah. Begitu pasangin insole bekas sepatu Adidas jadul, okeh nih dipake jalan. Tapi ternyata. Tanggal 20:10 kemarin, itu sepatu jebol lem lemannya, wkwk.

Berhubung samping kantor ada Laba-Laba Reparasi, bawa aja deh, dan ternyata. Tarifnya hanya Rp125.000 tapi harus tunggu 3 hari. Hmm. Langsung kepikiran buat bikin perbandingan kualitas layanan Stop N Go vs Laba-Laba.

Tadi siang pas lunch time, akhirnya Bang Emmet ambil itu sepatu di Laba-Laba dan ternyata. Dia dijahit dan sekaligus di-lem juga. Kelihatannya sih jadi lebih kuat. Plus, ada garansi pula 3 bulan. Jadi kurang lebih gini:

Stop N Go vs Laba-Laba Reparasi

  • Tarif: Laba-Laba Reparasi
  • Kecepatan Layanan: Stop N Go
  • Kualitas: Laba-Laba Reparasi
  • Purna Jual: Laba-Laba Reparasi

Entah kalau kasus yang lain ya, misalnya reparasi koper atau tas. Tapi di pengalaman Bang Emmet kemarin ini, skor 3-1 untuk Laba-Laba Reparasi!